Banyak hal yang dibutuhkan dalam Penulisan Skripsi yang Berkualitas dan Tersistematis menurut kaedah Bahasa Indonesia. bukan hanya dalam segi Format pengetikan saja, akan tetapi banyak hal penting lainnya yang sering di abaikan saat menyusun Skripsi. Oleh karena itulah pada kesempatan kali ini mari kita Bahas satu per satu Faktor - faktor yang harus diperhatikan agar Skripsi yang kita susun Tersistematis dan sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia.
1. Pemilihan Judul yang Baik dan Benar.
Dalam menentukan Judul Skripsi / Tugas Akhir yang baik dan Benar Memang sangat Sulit dan Memerlukan Analisis dan ketepatan sesuai dengan alur yang dipilih Oleh Penyusun, masalah ataupun kesalahan dalam penentuan Sebuah Judul Skripsi / TA pasti akan Muncul, tapi hal ini bukan menjadi hambatan apabila dalam pemilihan judul sudah baik dan Tepat. maka dari itu Telitilah sebelum membuat ataupun memilih judul Skripsi / Ta yang akan di Susun.
Baca Selanjutnya Pedoman Pemilihan Judul Skripsi yang tepat!
2. Format dan aturan Penulisan Skripsi.
Hati - hati dengan Faktor ini, Perlu kita ketahui bahwa dalam menyusun sebuah Skripsi pasti tak akan Jauh dari yang namanya Dosen Pembimbing dia Mungkin bisa menjadi orang tua Mu dikampus atau akan menjadi Mimpi Buruk mu dikampus :D biasa nya dalam format Penulisan Skripsi, setiap Universitas Memiliki Aturan Penulisan yang berbeda-beda, pula dan terkadang dalam satu Kampus antara pembimbing satu dengan yang lainnya juga bisa berbeda, jadi sebelum memulai Perang melawan Skripsi ada baiknya bertanya terlebih dahulu kepada Dosen pembimbing, agar tidak terlalu banyak pengeluran untuk Print ulang hanya karena jenis Font yang kurang tepat menurut mereka.
Oke lanjut ini adalah Gambaran Umum Format Penulisan Skripsi secara Umum.
- Ukuran Kertas A4
- Jenis Huruf Times New Roman ukuran 12
- Spasi Paragraf 1.5
- Jenis huruf Judul : 14, Kapital, Bolt
- Sub Judul : 12 Bolt
- Ukuran Margin : Atas 4 cm, bawah 3 Cm, kiri 4 Cm, Kanan 3 Cm
Hal yang perlu diperhatikan dalam Format Pengetikan Skripsi :
- Hindari Kesalahan Penulisan Nama, Nip dan Gelar
Poin Penting dan yang paling Utama Hindari Kesalahan Penulisan NIP , Nama, Gelar dan Huruf Besar pada halaman Krusial, Seperti Halaman Pengesahan, Halaman, Persetujuan dan halaman Penting lainnya, karena hal ini dapat menyebabkan efek yang tidak baik pada penulisan Skripsi Selanjutnya, Contoh Nama/ Gelar dosen Pembimbing salah. Pasti enggak mau ngalamin disaat Sebuah Skripsi semua sudah diterima dan pada saat Penandatanganan Salah penulisan nama dosen, Dijamin sudah tau Nasib Skripsi nya.
- Hindari pemborosan kata / kata berulang-ulang
Pemborosan Kata sering kita temui baik di Tugas Akhir maupun sebuah artikel/ makalah, Menghilangkan atau membuang kata kata yang tidak perlu sangat dianjurkan dalam sebuah skenario Terbaik dalam Penulisan Skripsi, Contoh :
Rio sedang menghemat Uang karena ia Ingin membeli seragam Sekolah
Seharusnya
Rio sedang menghemat Uang karena ingin membeli seragam Sekolah
- Judul Utama & Sub-sub judul harus teratur
Judul merupakan unsur Penting dalam sebuah dokumen, baik sebuah skripsi, makalah dan dokumen penting lainnya Nah, Poin ini yang sering kali kita temui tak beraturan, Penulis skripsi harus Tau kapan dan Bagaimana mengatur Judul Utama dan Sub - sub Judul
Judul diketik dengan All Capital ( Huruf Besar) dan bisa juga dengan hanya membesarkan Huruf pada setiap awal kata Judul dokumen
Judul Utama Terletak di Tengah - tengah dan huruf Berjenis Times New Roman.
Penulisan Sub Bab Juga Perlu diperhatikan huruf yang berjenis Kapital hanya berada di depan setiap kata, dan cenderung terletak di pojok Kiri Dokumen dan tidak ada penebalan Font Contoh :
1. Latar Belakang Permasalahan
10.a. Sitem Komputer
Contoh Lain Kesalahan Sub Judul :
1. Peran Guru dalam Pendidikan
Paragraf Pembahasan......................
2.Guru Formal
3.Guru Informal
Seharusnya :
1. Peran Guru dalam Pendidikan
Paragraf Pembahasan......................
a.Guru Formal
b.Guru Informal
- Pehatikan Spasi Paragraf yang kalian pakai,
3. Struktur Penulisan Skripsi
Penyusunan / Penulisan Sebuah Skripsi Memiliki Jenis atau Struktur wajib bagi penyusun untuk diketahui, ada baiknya pelajari terlebih dahulu struktur yang akan kita pilih dalam penulisan Skripsi / Tugas Akhir ( TA). kali ini mimin akan menjabarka beberapa struktur Skripsi / Jenis Skripsi :
a. Struktur Kualitatif
Penelitian dalam Bentuk kualitatif atau bahasa Keren nya Qualitative Research, adalah penelitian menggunakan analisis deskriptif, Penelitian ini umumnya Sering digunakan dalam sebuah peneltian dengan cara pengumpulan data baik berupa data sesuai dengan instrumen penelitian dan dengan melakukan analisis ataupun metode observasi maupun wawancara secara mendalam agar data yang dicari sesuai dan akurat antar narasumber yang didapat baik dari buku maupun tokoh ataupun masyrakat sehingga hasil yang didapat sesuai dengan fakta dan kondisi dilapangan. Penelitian ini umumnya tidak melakukuan perhitungan statistik tapi bisa menafsirkan data non numerik kedalam hasil penelitian.
Struktur Kualitatif Memiliki Bagian - Bagian, antara Lain :
Bagian awal : Bagian Isi Skripsi Bagian Akhir (Penutup/kesimpulan)
Halaman Sampul (Cover) BAB I Pendahuluan BAB V Kesimpulan
Judul Latar Belakang Isi Bagian Penutup
Lembar persetujuan Tujuan Penelitian Daftar Pustaka
Abstrak Kerangka Teoristis Lampiran dan Dokumentasi Foto
Prakarta Kegunaan Penelitian
Daftar isi BAB II Metode Penelitian
Daftar Tabel Pendekatan dan Jenis Penelitian
Daftar Gambar Lokasi Penelitian
Daftar Lampiran Sumber Data
Prosedur Penelitian
Teknis Analisis Data
Tahap Penelitian
BAB III Paparan Hasil Penelitian
BAB IV Pembahasan
BAB V Kesimpulan
Stuktur penulisan Kuantitatif Memiliki Bagian - Bagian, antara Lain :
Bagian Awal : Bagian Isi
Cover Landasan Teori, Kerangka, Hipotesis Prosedur Penelitian
lembar persetujuan Populasi Penelitian
Prakarta Instrumen Penelitian
Abstrak Teknik Pengumpulan Data
Daftar isi Teknik Analisis Data
Daftar Tabel
Daftar Gambar Bagian Penutup
Bagian awal Kesimpulan
Pendahuluan Daftar Pustaka
Latar Belakang Lampiran
Indetifikasi Masalah
Batasan masalah
Rumusan Masalah
Tujuan Penelitian
Manfaat ilmu Penelitian
Demikianlah Poin - poin penting dalam penulisan/penyusunan skripsi dan tugas Akhir yang dapat Kami jabarkan, semoga Tulisan ini bisa bermanfaat dan mendatangkan kebaikan bagi teman - teman yang telah berkunjung, Apabila ada kesalahan ataupun ada poin - poin yang mungkin kurang tepat mimin jabarkan Mohon jelaskan di Kolom Komentar ya, Terima kasih, Wassalamualaikum Wr.Wb.
PERHATIAN!! Mohon Untuk Tidak Memposting Ulang isi dari Blog ini ke blog / web lain tampa Se izin dari Admin"BLOG INI DILINDUNGI HAK CIPTA DMCA".
Tidak ada komentar:
Posting Komentar